Vokalis grup heavy metal legendaris Black Sabbath, Ronny James Dio meninggal. Tidak ada penjelasan mengenai penyebab kematiannya, namun sejak musim panas lalu Dio dikabarkan menderita kanker perut.
Menurut pernyataan resmi yang dikeluarkan situs pribadi, ronniejamesdio.com, Dio wafat pada Minggu, (16/5) pukul 07.45 waktu Los Angeles, di usia 67 tahun.
“Hari ini hatiku betul-betul hancur. Banyak teman dan keluarga yang langsung mengucapkan salam perpisahan sebelum Dio menghembuskan nafas terakhir dalam damai,” kata istri Dio, Wendy Dio seperti diberitakan situs LA Times, Senin (17/5).
Lahir dengan nama Ronald James Padavona di Porthsmouth, Inggris 10 Juli 1942, Dio besar di New York, Amerika Serikat. Dio memulai karir bermusik tahun 1950-an.
Di pertengahan era 1970-an, Ritchie Blackmore gitaris Deep Purple, membayarnya untuk menjadi vokalis grup band bentukannya, Rainbow. Inilah awal karir Ronnie James Dio yang kemudian membawanya ke jajaran papan atas dunia musik heavy metal.
Dio terkenal melalui kekuatan vocal dan gaya panggungnya yang khas. Dio bergaya Mephistophelean (setan dalam legenda Faust). Dio juga dikenal sebagai orang yang mempopulerkan lambang “tanduk setan” – acungan telunjuk dan kelingking – sebagai simbol yang menggambarkan sesuatu yang menakutkan.
Meski sangar dan terkesar urakan, Ronnie James Dio juga dikenal sebagai orang yang bersahabat. Ucapan belasungkawa mengalir dari berbagai kalangan. “Ronnie meninggal dunia pada pukul 7.45 pagi, namun musiknya akan terus abadi,” kata Slash, mantan gitaris Guns and Roses.
Basis Motley Crue, Nikki Sixx, yang lama bersahabat dengan Ronnie James Dio, mengungkapkan bahwa Dio adalah orang paling baik hati yang pernah dikenalnya.
Di tahun 1979, Ronnie James Dio menggantikan posisi Ozzy Osborne sebagai vokalis Black Sabbath. Bersama grup band ini, Dio merilis 3 album berjudul “Heaven and Hell” (1980), “Mob Rules” (1981), dan “Live Evil” (1982).
Ronnie James Dio hengkang dari Black Sabbath tahun 1982, dan merilis album “Holy Diver” bersama grup band bentukkannya bernama Dio tahun 1983. Grup band ini terus menghasilkan album hingga pertengahan dekade 2000-an.
0 komentar:
Post a Comment