Sunday, May 16, 2010

Burung Awalnya Tak Dapat Terbang

Burung yang pertama kali ada di bumi justru tak dapat terbang karena tidak memiliki sayap yang cukup kuat untuk dikepakkan ke udara. Sementara jenis burung yang ada saat ini sebagian besar memiliki sistem jaringan tubuh yang berbeda sehingga dapat mengatur kemampuan terbang.



Jenis burung yang pertama kali ada di bumi adalah Archaeopteryx dan Confuciusornis. Archaeopteryx hidup pada zaman purba atau sekitar 140 juta tahun lalu adapun Confuciusornis hidup sekitar 100 juta tahun lalu.

Robert Nudds dari Universitas Manchester dan Gareth Dyke dari Universitas Dublin mengatakan, kendati rangka tubuh Archaeopteryx dan Confuciusornis atau burung zaman purba itu kekar, namun kerangka yang kuat itu justru tidak mendukung untuk terbang.

Menurut Robert Nudds, jenis burung semakin bervariasi dan memiliki postur yang berbeda-beda. Salah satu teori menyebutkan burung pada zaman purba adalah sama seperti dinosaurus kecil yang hidup di pohon. Mereka mencari makanan dengan cara "meluncur" dari pepohonan sambil belajar terbang dengan menggunakan sayap.

0 komentar:

Post a Comment

- Cadex | My Blox